logo

Ditulis oleh Rudy Gunawan, S.T. on . Dilihat: 514

Kunjungan Silaturahmi Kapolres Tabalong ke Pengadilan Agama Tanjung

 

 

kunjungan Polres Tanjung

PA-TANJUNG, 04/04/2022. Kapolres Tabalong AKBP. Riza Muttaqin, SH., S.IK., M. Med. Kom., melakukan kunjungan silaturrahmi ke Pengadilan Agama Tanjung pada Senin, 04 April 2022. Kedatangan Kapolres disambut langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Tanjung, Abdullah, SHI., MH., didampingi Panitera H. Ansyari Saleh, SHI., dan Sekretaris Aan Wiharyanto, SH., MM. Sementara Kapolres didampingi pejabat utamanya (PJU) Polres Tabalong yang terdiri dari Kasat Reskrim, AKP Dr. Trisna Agus Brata, S.H, M.H., Kasat Lantas, AKP. Rio Angga Prasetyo, S.I.K., M.M., Kasat Resnarkoba Iptu Sutargo, Kabag Sumda Kompol Riyanto dan Kasi Propam Ipda Agus Supriyanto. Kapolres Tabalong menyampaikan bahwa maksud kunjungannya adalah untuk bersilaturahmi dan membalas kunjungan KPA Tanjung sebelumnya serta untuk mempererat kerjasama yang sudah terjalin selama ini antara Pengadilan Agama Tanjung dan Polres Tabalong.

“Maksud kedatangan kami disini bersama PJU Polres Tabalong, pertama sebagai kunjungan perdana selaku Kapolres dan kunjungan balasan sebelumnya. Kedua dengan momentum Ramadan kedatangan kami sebagai silaturrahmi antar dua instansi. Dan yang ketiga diskusi ringan sebagai tindak lanjut dari MOU kedua instansi sebelumnya” buka Riza Muttaqin.

Dalam pertemuan tersebut KPA Tanjung menyambut baik kedatangan Kapolres beserta PJU Polres Tabalong. “Sebuah kehormatan bagi instansi kami PA Tanjung dengan kedatangan Kapolres dan jajarannya, semoga kedepan Polres Tabalong dan PA Tanjung selalu bersinergi. Apalagi dua istansi ini sama-sama telah memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK)” sambut KPA Tanjung. Dalam diskusi ringan tersebut Kapolres memberikan atensi terhadap program unggulan dari PA Tanjung berupa program GEMPAR (Gerakan Melayani Masyarakat Terluar) yang telah dirintis PA Tanjung sejak tahun 2021 silam. “Polres Tabalong siap bersinergi dengan PA Tanjung dalam program Gempar, dan kami siap terlibat dalam pelaksanaanya, khususnya dalam pembinaan keamanan, ketertiban masyarakat” jelas Kapolres. Ketua Pengadilan Agama Tanjung mengucapkan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Kapolres Tabalong beserta jajarannya. Dengan adanya kunjungan silaturahmi ini diharapkan dapat terjalin hubungan dan komunikasi yang baik sehingga tetap saling berkoordinasi dalam menciptakan suasana yang kondusif di wilayah hukum Kabupaten Tabalong.(aan)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Tanjung Kelas II

Jalan Tanjung Selatan No.661 Tanjung

Kabupaten Tabalong,  Provinsi Kalimantan Selatan.

Telp/Faxs :  +62526 2021002/ +62526 2031000

Email :   Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

           Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Peta :typo color Lokasi Kantor

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin-Kamis : 08.00 - 16.30 WITA

Jum'at : 08.00 - 17.00 WITA

Istirahat

Senin-Kamis : 12.00 - 13.00 WITA

Jum'at : 11.30 - 13.00 WITA

Jadwal Sidang

Senin-Kamis : 09.00 WITA - Selesai

Pelayanan yang berkaitan dengan PNBP mengikuti jam pelayanan BANK

JDIH-Button Aco-Button Paliat-Button vivi-Button ebro-Button