Jumat, 29 Juni 2018. Pengadilan Agama (PA) Tanjung mengadakan rapat koordinasi bulanan di Ruang Sidang PA Tanjung. Dalam rapat tersebut dibicarakan beberapa hal pokok, salah satunya tentang tindak lanjut dari pencanangan zona integritas. Untuk diketahui, sebelumnya (18/1) PA Tanjung telah melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Bebas Korupsi dan Birokrasi Bersih Melayani.
Berdasarkan masukan dari tim auditor Badan Pengawasan (Bawas) MA RI, pencanangan atau deklarasi zona integritas saja tidaklah cukup. Perlu adanya tindak lanjut dalam rencana kerja yang lebih nyata. Karenanya, Drs. M. Syaprudin, M.H.I., selaku Ketua PA Tanjung mengusulkan adanya pertemuan khusus terkait tindak lanjut pencanangan zona integritas dimaksud.
Adapun ketua tim Pembangunan Zona Integritas PA Tanjung adalah Syahrul Ramadhan, S.H.I. Selain tentang zona integritas dibahas pula tentang dinamika kepaniteraan, pelaksanaan Survei Kepuasan Masyarakat (SKM), SK Benturan Kepentingan, dan persiapan menghadapi turnamen PTWP untuk wilayah Kalimantan Selatan. (Samsul/Riza)