Pengadilan Agama Tanjung Mengikuti Pembinaan Teknis dan Administrasi Secara Virtual
Tanjung – Kamis, 21 Oktober 2021 bertempat di ruang media center, Ketua Pengadilan Agama Tanjung Syarifah Isnaeni, S.Ag., M.H., Wakil Ketua Mulyadi, Lc., M.H.I, beserta Panitera H. Anshari Saleh, S.H.I., mengikuti pembinaan teknis dan administrasi secara virtual.
Acara pembinaan virtual ini digelar dalam rangka Pembinaan Bidang Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan Mahkamah Agung RI, bagi jajaran 4 (empat) Lingkungan Peradilan Seluruh Indonesia. Pembinaan teknis administrasi sendiri digelar secara off line di Hotel Sintesa Penisula Manado, dan dihadiri langsung oleh ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Prof. Dr .M. Syarifuddin, SH., MH. beserta jajarannya.
Ketua Mahkamah Agung juga bertindak sebagai Narasumber pada acara ini. Beliau menguraikan tentang Pengadaan Calon PNS MA Tahun 2021, Aplikasi e-Bima, permasalahan eksekusi, Regulasi dan Kebijakan Mahkamah Agung Tahun 2021, Pedoman Penerapan Restorative Justice, dan lainnya. “Jika kita tidak mampu menjadi orang baik bagi orang lain, janganlah menjadi sebab untuk terjadinya keburukan, karena satu keburukan akan merusak seribu kebaikan yang sudah dilakukan,” pungkasnya.
Narasumber lainnya adalah Wakil Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Dr. H. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H. Beliau berpesan kepada semua partisipan bahwa “sejatinya tugas utama Hakim adalah untuk memeriksa, memutus, dan menyelesaikan perkara, dan yang diingat dari seorang Hakim adalah PUTUSAN yang telah dibuatnya, oleh karena itu teruslah berkarya melalui PUTUSAN yang baik dan memenuhi rasa keadilan.”
Pada pembinaan ini masih banyak lagi Narasumber yang lainnya baik dari Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, Ketua Kamar Agama, Ketua Kamar Perdata, Ketua Kamar Pidana, Militer, Tata Usaha Negara dan Kepala Badan Pengawasan.
Acara pembinaan teknis dan administrasi ini berjalan dengan lancar dan interaktif. Dengan adanya acara ini diharapkan Pengadilan Agama Tanjung dapat meningkatkan pelayanan yang ada sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima dan berdampak pada kepuasan dan kepercayaan masyarakat .